Bagaimana dengan transaksi apakah dikenakan biaya ? Jika kita melakukan pembayaran dan menerima uang melalui paypal sama sekali gratis... :) mantap ya ! Kecuali kita akan mencairkan uang kita dari PayPal ke bank yang ada di Indonesia (withdraw), ada aturannya yaitu :
- Jika akan memindahkan uang dari Paypal ke bank kita yang ada di indonesia minimal Rp. 1.500.000 atau lebih, gratisss..............
- Tapi jika kurang dari Rp. 1.500.000 akan dikenakan biaya Rp.16 ribu
Persyaratan untuk daftar Paypal :
- alamat email, terserah mau yahoo, gmail, atau lainnya yang penting alamat email. Alamat email ini dijadikan sebagai account Paypal untuk melakukan transfer, jadi harus hati-hati dengan email ini dan jangan pernah diberitahukan ke orang lain.
- Kartu kredit/CC (master card atau visa) atau kartu debit yang dapat diterima oleh Paypal. Kartu kredit ini berguna untuk mendapatkan kode verifikasi dari paypal. Kode verifikasi ini akan tercetak di rekening koran /tagihan kartu kredit kita.
- Jika tidak mempunyai kartu kredit kita dapat menggunakan VCC (virtual credit card) yang banyak dijual di internet.
Source : http://transfer-ilmu.blogspot.com/2009/07/daftar-paypal-itu-gratis.html.
No comments:
Post a Comment